Jangan pernah takut untuk bermimpi, namun jangan terlena hanya dengan impian, karena hidup tak selamanya malam. Masih ada pagi untuk menapakkan kaki, ada siang untuk berjuang, dan hari esok yang menantikan setiap impian dihadirkan menjadi kenyataan ***** MATI!!! SUDAH PUNYA BEKAL APA? *****Jika anda berfikir tentang hari kemarin tanpa rasa penyesalan dan hari esok tanpa rasa takut, berarti anda sudah berada di jalan yang benar menuju sukses ***** Untuk mencapai tujuan diperlukan semangat, usaha dan kerja keras ***** Seorang pria barulah lengkap sebagai seorang pria bila ia telah menanam pohon, memiliki anak, dan menulis buku ***** Apalagi yang bisa dibanggakan selain menjadi diri sendiri. Bila kita saja sudah berusaha menjadi orang lain, maka siapa yang akan menghargai kita ***** Menilai itu dari apa yang kita rasakan, bukan dari apa yang kita lihat. Karena tidak semua yang kita lihat itu benar ***** Bila tak mampu membahagiakan orang yang dicintai, maka setidaknya janganlah menjadi penyebab kesedihan baginya ***** Melupakan orang yang pernah anda cintai, sesulit mengingat orang yang tidak pernah anda kenal ***** Hidup itu simple: Kalau sedih maka tersenyumlah dan kalau bahagia maka tertawalah ***** Cinta sejati adalah ketika kita justru mampu membiarkan orang yang kita cintai terus menjadi seperti dirinya apa adanya, bukan merubahnya menjadi seperti apa yang kita inginkan darinya ***** Jenius adalah manakala ia mampu menyederhanakan sesuatu yang rumit *****

Senin, 01 April 2013

Keterbukaan

Adakalanya seseorang tidak mampu untuk menahan seluruh beban yang ia hadapi. Manakala hati ingin merasa sendiri dan tak ingin diganggu oleh siapapun maka di saat itu bisa dipastikan bahwa anda membutuhkan orang lain atau teman, atau seseorang yang dapat dijadikan perantara untuk mengungkapkan beban hidup yang kamu alami.



Setegar dan sekuat apapun seseorang menahan dan menanggung beban hidupnya pasti ada titik klimak untuk beban itu keluar ke permukaan. Namun, bila momen keluarnya tidak tepat maka hal tersebut dapat menimbulkan masalah yang berbuntut masalah lainnya.

Seperti kata pepatah, “Dokter itu kalau sakit ya mesti cari dokter lain untuk menyembuhkan penyakitnya”. Nah, kira-kira begitulah perumpamaan manakala gundah sedang menggelayuti hidup seseorang. Memang tidaklah mungkin kita terlepas 100% dari masalah dalam hidup ini, namun bukan berarti masalah itu tak ada jalan keluar atau solusi yang menjadi kunci pembukanya.

Manusia dianjurkan untuk bekerja keras dan maksimal, lalu kemudian Allah mengatakan mintalah pertolonganKu dengan sabar dan shalat. Jadi, selaku umat beragama, terutama umat Islam sudah selayaknya kita yakin dengan janji itu. Setiap masalah adalah batu loncatan untuk kemudian kita naik ke level berikutnya yang lebih tinggi lagi.

Dibutuhkan keyakinan, kerja keras, optimisme tinggi dan semangat api membaja yang pantang menyerah untuk meraih kesuksesan yang manis terasa itu. Tidaklah mungkin kita dapat merasakan manisnya kesuksesan bilaman kita tak pernah merasakan pahit getirnya sebuah awal dalam melangkah mengawali perjalanan meniti kesuksesan tersebut. Kata-kata ini mungkin lebih mudah tuk diungkapkan dibandingkan penerapannya.
Setiap manusia tidaklah mungkin bisa hidup seorang diri di atas muka bumi ini, setidaknya ia akan membutuhkan seseorang di sisinya sebagai teman maupun pendamping hidupnya.

Setiap hal yang terjadi dalam problematika hidup ini tergantung dari penyikapan orang tersebut. Apakah kita akan terus berlarut-larut dalam masalah tersebut, atau sebaliknya mengambil keputusan untuk tindakan apa yang harus dilakukan saat ini. Jangan hanya menutup diri, memendam setiap permasalahan yang ada dan menganggap bahwa orang lain tak akan membantu apapun dalam masalah yang dialami tersebut. Namun sebenarnya, dengan kita sedikit berbagi cerita (curhat) tentang masalah kita kepada orang yang tepat dan dapat dipercaya maka hal itu sedikit banyak dapat mengurangi beban yang kita fikirkan.

Sebenarnya ketika anda merasa kesepian, tidak ada orang yang memperhatikan anda. Sebenarnya hal tersebut merupakan sebuah indikasi bahwa anda membutuhkan sebuah perhatian khusus dari orang-orang tertentu yang tak hanya sekedar teman biasa.

Saat kita pun tak terbiasa untuk berbagi cerita, maka hal tersebut pun akan menimbulkan sedikit problem dalam sosialitas kita. Jadi, intisari dalam season kali ini adalah bahwa sedikit terbukalah terhadap seseorang agar dapat membuka tabir yang sedang menutupi hati yang berselimut gundah tersebut. Dengan berbagi, setidaknya kamu akan merasakan sebuah kelegaan yang mungkin tidak akan kamu dapatkan ketika hal tersebut kamu pendam seorang diri.

Mulailah terbuka kawan, karena tidak selamanya semua masalah itu dapat kamu tanggung sendiri.

1 komentar :

Anonim mengatakan...

^__^ like this write Jimmy Romarten...

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Premium Wordpress Themes